Rabu, 17 Agustus 2011

안녕사습니까


Hari ini, Korea sudah mendominasi beberapa aspek kehidupan masyarakat dunia. Dimulai dengan Korean Wave, Negeri Gingseng secara perlahan tapi pasti menunjukkan eksistensinya di muka dunia. Indonesia pun turut merasakan dampaknya. Dapat kita lihat, di berbagai aspek kehidupan remaja sekarang ini, banyak didominasi oleh laju perkembangan Hallyu.
Dimulai dari kecintaan mereka terhadap tren girl band dan boy band yang dipopulerkan oleh negeri Gingseng ini yang kemudian menjalar ke dalam nadi dunia entertainment Indonesia. Tak dapat dipungkiri, dewasa ini sudah semakin banyak band-band yang dibentuk di Indonesia yang secara tidak langsung terinspirasi dari kesuksesan band-band asal Korea Selatan. Selain itu, perkembangannya pun didukung oleh stasiun televisi swasta yang banyak memutar film serial/drama Korea.

Salah satu hal yang kadang menjadi faktor penghambat adalah Bahasa. Korea memang memiliki sistem tata bahasa yang berbeda dari dunia pada umumnya. Mereka memiliki kanji khusus, seperti negara China dan Jepang. Nah, hal ini mungkin menjadi kendala karena ketika kita melihat tulisan yang berbeda dari romanisasi pada umumnya, kita merasa kesulitan untuk membaca, apalagi untuk mengerti bahasanya. Sangat sulit untuk menonton K-Drama atau K-Movie tanpa bantuan subtitle.

Tetapi, jangan patah semangat dulu. Sebenarnya, bahasa Korea itu adalah bahasa yang paling logis di dunia, kata sebuah survei. Berbekal keinginan yang kuat dan kecintaan terhadap Negeri Gingseng inilah maka saya membuat site ini untuk saya dan kalian yang mau sama-sama belajar bahasa Korea.

Hanya satu pesan dari saya, jangan sampai kecintaan kita kepada negara lain membuat semangat cinta tanah air kita menjadi luntur. Suka terhadap suatu negara hingga ingin mengetahui hal-hal menarik yang berkaitan dengan negara tersebut merupakan hal yang lumrah. Namun jangan sampai melunturkan nasionalisme kita sebagai Warga Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Sekian dari saya, semoga site ini bisa membantu kalian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar